Anis Baswedan Kecewa Pertanyaaan di Debat Capres PD Tak Greget

Anis Baswedan Kecewa Pertanyaaan di Debat Capres PD Tak Greget

- detikNews
Rabu, 05 Feb 2014 21:04 WIB
Anis Baswedan Kecewa Pertanyaaan di Debat Capres PD Tak Greget
Peserta debat capres konvensi PD (detikFoto)
Bandung, - Salah satu capres konvensi Partai Demokrat Anies Rasyid Baswedan mengaku kurang greget dengan pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan selama acara debat di Bandung. Anies pun terlihat sering membuat lontaran-lontaran pernyataan yang berbeda dibandingkan capres lainnya saat sesi I.

"Secara kualitas memang debat ini ada peningkatan dari sebelumnya. Tapi pertanyaan yang dimunculkan kurang memunculkan perbedaan pandangan," ujar Anies usai debat di Hotel Harris, Jalan Peta, Rabu (5/2/2014).

Menurutnya, pertanyaan-pertanyaan yang ada kebanyakan dijawab dengan kesamaan pandangan yang mirip satu sama lain.

"Menurut saya, harusnya dimunculkan pertanyaan yang lebih relevan. Yang lebih memancing perbedaan. Bukan untuk saling menjatuhkan, tapi supaya terlihat perbedaannya diantara para capres ini," katanya.

Filosofi Angklung

Para pendukung Anies yang kebanyakan anak muda tampil dengan membawa alat musik angklung. Mereka mengiringi Anis keluar dari convention hall. Dalam salah satu termin debat, Anies pun sempat menyinggung soal konsep kepemimpinan dengan mengambil filosofi angklung.

"Kepempimpinan itu jangan seperti pemain piano ato gitar, tapi harus seperti angklung," kata Anies.

Karena menurutnya, pemain piano atau gitar tampil sendiri mempesona para penonton. Sementara angklung, banyak yang bergerak dan menciptakan harmoni alunan musik.

"Pesannya, satu orang satu nada. Pemimpin adalah dirigen yang menyatukan. Semua bergerak. Itu seninya," tuturnya.

Anis mengatakan, konsep pemimpin melayani rakyat adalah model kuno.

"Yang melayani adalah birokrasi, pemimpin itu yang menggerakkan. Karena tidak mungkin 1 orang (pemimpin) melayani ratusan juta rakyat," tutupnya.


(tya/fdn)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads