1. Penampilan Perdana Serba Hitam
|
(Foto: dok detikcom)
|
Darin membawa tas cokelat. Dia mengaku lama tak muncul karena ada sesuatu kegiatan. Saat itu hanya sedikit kata-kata yang keluar dari mulut Darin.
2. Bergamis Hitam Berkerudung Coklat
|
(Foto: dok detikcom)
|
Darin saat itu memakai gamis hitam dan berkerudung pashmina cokelat bermotif. Kali ini Darin membawa tas cokelat berbahan seperti kulit bermotif kotak-kotak.
"Nggak kok, nggak bener kabar (perceraian) itu," tegasnya.
Selama ini Darin juga membantah bersembunyi. Dia sengaja memang tidak datang ke persidangan untuk menemani Luthfi. "Bukan kapasitas saya untuk mendatangi sidang Ustaz," ujarnya.
3. Pakai Gamis Merah Menyala Berkerudung Marun
|
(Foto: dok detikcom)
|
Hari ini Darin lebih banyak merespons pertanyaan wartawan. Darin menjawab mulai dari pertanyaan tentang anak hingga bilik asmara di dalam rutan KPK.
"Ya iya dong (ingin punya anak dari Luthfi)," ujar lulusan SMK kelahiran 29 Maret 1994 ini sambil terus menebarkan senyuman manisnya.
Perempuan manis ini hanya bisa menyerahkan diri kepada Allah tentang vonis 16 tahun suaminya. "Ya nggak apa-apa, kita tawakal saja," kata Darin di Gedung KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (9/1/2013).
Istri ketiga Luthfi Hasan Ishaaq ini malu-malu saat ditanya adakah fasilitas bilik asmara di Rutan Guntur, tempat sang suami tercinta kini mendekam. "Tidak ada bilik asmara," jawab Darin saat ditanya ada atau tidak fasilitas bilik asmara di Rutan Guntur Jalan Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (9/1/2013) pukul 11.45 WIB.
Halaman 2 dari 4











































