Mereka memulai aksi sekitar pukul 10.00 WIB pagi tadi. Hingga sore ini, aksi mereka masih terus berlangsung.
"Pak Jokowi paling baik, itu kata orang ya.....," kata salah seorang orator, Senin (6/1/2014). Orasi pria ini kemudian disambut gelak tawa para peserta aksi lainnya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami masih tunggu Pak Jokowi di sini. Besok anak saya makan apa Pak Jokowi kalau terminal ditutup," lanjutnya pria berbaju hijau ini.
Para peserta aksi membawa spanduk dan bendera. Spanduk yang mereka bawa antara lain bertuliskan "Jokowi-Ahok selalu di hati kami, kami pedagang Terminal Lebak Bulus. Bagaimana nasib kami selanjutnya," dan "Pak Jokowi Ahok tolong pikirkan nasib kami warga terminal lebak bulus. Jangan sengsarakan rakyat, hati kami tetap bersamamu"
Jokowi sendiri menganggap aksi demo ini merupakan suatu hal yang wajar. Ia tetap meminta para karyawan untuk pindah.
"Sementara pindah sesuai yang disampaikan Kadishub-lah. Sudah, saya nggak ngurusi hal yang kecil-kecil seperti itu," tutur Jokowi di Balai Kota DKI Jakarta.
(rmd/rmd)











































