"Intermoda harusnya terkait. MRT harus koneksi dengan mereka semua (bus AKAP). AKAP sendiri, MRT sendiri tidak bisa, harus berhubungan," kata Ketua DPP Organda, Eka Sari Lorena di Terminal Lebakbulus, Jakarta Selatan, Senin (6/1/2014).
Menurut Eka, saat ini belum ada konsep antar moda transportasi yang jelas di Jakarta. Sebagai Ketua Organda, ia mengaku belum pernah diajak berdiskusi oleh pihak MRT mengenai rencana konektivitas antar moda transportasi di Jakarta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rencananya, terminal AKAP Lebak Bulus akan ditutup mulai 7 Januari 2014 pukul 00.00 WIB atau tengah malam nanti. Terminal nanti akan disulap menjadi proyek MRT.
(nwy/nwk)











































