Pengumuman ini disampaikan pihak Primajasa di terminal Lebakbulus, Minggu (5/1/2014). Ada kertas tertulis yang ditempel di sekitar terminal. Berikut isinya:
Pemberitahuan kepada yth para penumpang bahwa:
1. Primajasa tetap melayani ke terminal Lebakbulus, dari Bandung, Garut dan Tasikmalaya (melintasi Lebakbulus).
2. Pelayanan keberangkatan dari terminal Lebakbulus dialihkan ke pool Gaplek Ciputat, Jl RE Martadinata no 19 (melintasi Lebakbulus).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Yang mau berangkat dari Ciputat silakan, atau dari depan pasar Jumat," kata Madan.
Penutupan terminal Lebakbulus untuk angkutan antar provinsi mulai diberlakukan Senin (6/1) besok. Langkah ini perlu dilakukan untuk melancarkan proyek pembangunan MRT.
(mad/trw)











































