"Ya rame gitu, pas meledak gitu ya bergetar gitu. Bum! Antena TV sampai jatuh," ujar salah satu warga Romlah di dekat lokasi kejadian di Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (1/1/2014).
Warga lainnya bernama Saodah membenarkan ucapan wanita berusia sekitar 50 tahunan itu. Bahkan Saodah mengaku sampai tidak bisa tidur.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pantauan detikcom, puluhan warga silih berganti di sekitar lokasi kejadian. Namun, posisi mereka berada sekitar 200 meter dari lokasi karena polisi masih memasang garis polisi.
Baku tembak polisi dengan 5 terduga teroris yang bersembunyi di dalam kontrakan di sekitar kebun bambu itu terjadi hingga Subuh tadi. Salah satu teroris bernama Dayat berhasil dilumpuhkan terlebih dahulu. Kemudian, polisi menyerbu rumah kontrakan itu dan melumpuhkan 5 terduga teroris lainnya.
(dha/trw)











































