Wali Kota Risma: Anak Jalanan Bisa Berprestasi Seperti Mike Tyson

Wali Kota Risma: Anak Jalanan Bisa Berprestasi Seperti Mike Tyson

- detikNews
Jumat, 29 Nov 2013 15:48 WIB
Jakarta - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini bercerita tentang pembinaan anak jalanan di wilayahnya. Menurut orang nomor satu di Surabaya ini, anak jalanan bisa berprestasi seperti anak lainnya. Dia mencontohkan petinju legendaris Mike Tyson.

"Saya bilang, enggak apa-apa sini kasih saya anak-anak jalanan itu biar dibina. Saya bilang, dulu Mike Tyson asalnya juga kayak gini," kata Risma dalam diskusi 'Indonesia Menjawab Tantangan: Kepemimpinan Menjadi Bangsa Pemenang' di Aula Fakultas Kedokteran UI, Jl Salemba Raya, Jakarta, Jumat (29/11/2013).

Ucapan Risma pun bukan hanya sekadar cerita. Panti binaan milik Pemkot Surabaya telah melahirkan anak-anak berprestasi. Anak-anak jalanan binaanya sudah ada yang mendapat medali Sea Games.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini anak-anak ini dapat medali Sea Games di cabang balap sepeda dan ada 1 anak yang sedikit lagi mau masuk tinju profesional," tuturnya.

Kepada guru besar UI, Risma membeberkan tentang bagaimana cara membina anak jalanan. Dia mengakui mendidik anak jalanan memang agak sulit.

"Trainingnya gimana? Hehe.. Saya ajak kerjasama Koramil," tutur Risma malu-malu.

(rvk/rmd)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads