Beberapa bulan lalu, Walang mendaftar haji ke yayasan di wilayahnya. Dia mengaku mendapat porsi untuk berangkat tahun 2019. Kepada warga, Walang sempat menceritakan hal itu.
"Warga manggil haji karena ia sudah daftar," kata tetangga, Sakum Sopiadi (47), di Kampung Waladin, Kelurahan Pasir Bungur, Kecamatan Purwadadi, Subang, Jawa Barat, Jumat (29/11/2013).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Hampir semua tahu dia (mengemis) ke Jakarta," kata Sakum.
Tidak banyak tetangga yang mau dikonfirmasi soal Walang. Mereka takut dikira menjelek-jelekkan pria yang pernah sukses dalam berkebun dan menggemukkan sapi tersebut. Rumah Walang kosong sejak si empunya terjaring razia di Jakarta Selatan, Selasa (26/11) lalu. Padahal, biasanya rumah itu dihuni anak Walang.
(try/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini