Garasi Gokart Tetangga Adiguna Juga Ikut Jadi Korban

Garasi Gokart Tetangga Adiguna Juga Ikut Jadi Korban

- detikNews
Sabtu, 26 Okt 2013 20:22 WIB
Jakarta - Selain merusak rumah pengusaha Adiguna Sutowo di Pulomas, Jakarta Timur, dengan sedan Mercy, perempuan misterius yang berparas ayu itu juga merusak pagar garasi rumah tetangga.

Penampakan kerusakan itu terlihat dari besi penyangga kanopi garasi yang penyok. Garasi tersebut biasa digunakan pemilik rumah untuk menyimpan peralatan olahraga Gokart.

Salah seorang anak dari pemilik rumah D (16), mengatakan bila kerusakan tersebut terjadi saat F, pelaku penabrakan, mengamuk dan menyasar garasi rumah eks napi penembak pelayan bar di Hotel Hilton saat perayaan Tahun Baru 2005 lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ya mau gimana lagi, mas, sudah kejadian," kata D, saat ditemui detikcom di depan kediaman, Sabtu (26/10/2013).

Menurut D, kejadian bermula saat perempuan penabrak rumah Adiguna mengambil ancang-ancang untuk menabrak garasi rumah putra eks Dirut Pertamina Ibnu Sutowo.

Pihak keluarga belum tahu apakah akan meminta pertanggungjawaban dari pelaku penabrakan.

Kejadian penabrakan terjadi pada pukul 02.00 WIB, Sabtu (26/10) dini hari. Mercy mewah Adiguna Sutowo seharga Rp 2 miliar ringsek ditabrak F yang menggunakan sedan Mercy. Selain kendaraan tersebut Alphard dan Lexus milik sang pengusaha juga mengalami kerusakan serupa.

(ahy/fdn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads