Rumah di Pontianak
|
|
Dibanding hunian di sekitarnya, rumah dengan desain modern-minimalis itu tampak lebih megah. Ada gerbang besar di pintu masuk. Terbuat dari kayu dan besi dengan sistem elektronik untuk buka-tutup pintu otomatis.
Rumah itu baru saja selesai direnovasi. Dulunya, hanya ada satu lantai. Belum jelas berapa nilainya, namun penduduk setempat menaksir harganya bisa miliaran rupiah.
Di rumah itu juga, CV Ratu Samagat berkantor. Diduga, perusahaan milik istri Akil, Ratu Rita, itu dijadikan tempat pencucian uang.
Rumah di Pancoran
|
|
Rumah di Pancoran ini tak tercatat di laporan kekayaan Akil ke KPK. Belum jelas, apa penyebabnya. Namun diperkirakan harga rumah ini juga mencapai miliaran rupiah.
Mercy S350
|
|
Mobil ini masih mulus karena baru saja dibeli Akil. Namun surat kepemilikannya bukan atas nama sang hakim, melainkan sopirnya, Daryono (30).
Mobil itu kini diparkir penyidik di samping Gedung KPK. Mobil gres itu baru saja mendapat pelat pada bulan Mei 2013. Harganya di pasaran sekitar Rp 2,5 miliar.
Mobil ini juga diketahui baru berdasarkan kilometer jelajahnya, yakni 866 km.
Toyota Crown Athlete
|
|
Mobil ini juga baru dibeli Akil sekitar sebulan lalu. Meski ada pelat nomor, belum ada surat kepemilikan atas nama siapa mobil tersebut. Diduga pelat nomor di atas juga palsu.
Harganya di pasaran sekitar Rp 1 milar.
Audi Q5
|
|
Pelat nomer mobil ini cukup menarik karena belakangnya mirip dengan nama Akil. Di pasaran, harganya juga sekitar Rp 900 juta.
Surat Berharga Rp 2 Miliar
|
|
Nanti, KPK akan membuktikan apakah ada kaitan surat dan mobil-mobil di atas dengan kasus korupsi Akil. Ada kemungkinan, lembaga antikorupsi tersebut menjerat Akil dengan pasal pencucian uang.
Apakah harta-harta ini akan disita? Kita tunggu saja.
Halaman 2 dari 7











































