"Ada yang menyampaikan wajah Jokowi wajah ndeso, wajah kampung. Perasaan saya, saya itu ganteng," kata Jokowi di acara ulang tahun Soegeng Sarjadi School of Goverment (SSSG) di Hotel Four Season, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (19/9/2013).
Jokowi mengatakan ada bukti bahwa dia ganteng. Yaitu banyaknya orang yang minta foto bersama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jokowi sempat mengulang dirinya yang sering dinomer-duakan saat menjadi Wali Kota Surakarta. Dengan nada bercanda, Jokowi menyebut ajudannya lebih dipilih untuk bersalaman dari pada dirinya sendiri.
"Nggak kuat 3 bulan saya ganti, dengan orang yang lebih jelek dari saya, Sekarang ajudan saya namanya Desta, dia ini saya pilih dari STPDN dari sepuluh saya pilih," ucapnya.
(fiq/trq)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini