"Ya kalau dia merasa lebih pintar ya silakan saja," kata Taufik saat dihubungi detikcom, Senin (17/6/2013).
Yusuf Supendi tak hanya menyebut posisi Anis Matta dan Taufik Ridho ilegal. Dia juga mendesak KPU mencoret semua caleg PKS.
"Saya no comment deh," ujarnya.
Didampingi oleh tim advokatnya, Ahmad Rifa'i, Mohamad Najib, Nur Setia Alam Siregar, Bambang Sri Yulianto, dan lainnya, Yusuf Supendi menyampaikan laporan ke KPU di Jl Imam Bonjol, Jakarta, Senin (17/6/2013).
Menurut Yusuf, kepengurusan PKS saat ini ilegal karena penetapan Anis Matta sebagai presiden dan Taufik Ridho sebagai sekjen PKS dilakukan tidak sesuai AD/ART partai.
Yusuf Supendi menuding Anis Matta melakukan tindakan melawan hukum. Anis dan Taufik Ridho sebagai penanda tangan caleg PKS dinilainya telah melanggar UU.
"Sebanyak 494 daftar calon sementara (DCS) dari PKS tidak sah, batal demi hukum, dan tidak bisa maju menjadi Caleg DPR RI pada Pemilu 2014 sehingga KPU harus menggugurkannya," tegasnya.
(van/nrl)