PDIP Juga Buka Pintu Koalisi dengan PD

PDIP Juga Buka Pintu Koalisi dengan PD

- detikNews
Rabu, 29 Mei 2013 17:24 WIB
Megawati
Jakarta - Partai Demokrat (PD) membuka peluang koalisi dengan PDIP di Pilpres 2014. PDIP pun menyambut dengan membuka diri.

"Semua kemungkinan bisa terjadi. Siapa yang mendapatkan kepercayaan lebih," kata Ketua DPP PDIP, Effendi Simbolon, saat dihubungi, Rabu (29/5/2013).

Effendi mengatakan saat ini PDIP membuka komunikasi dengan semua partai. Partai berlambang banteng moncong putih ini memang sedang menjajaki kemungkinan koalisi dengan partai lain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Sering komunikasi informal (dengan partai lain), mencoba untuk meramu koalisi dan mencari tahu interaksi kawan-kawan partai lain. Semua kami ajak komunikasi," ujarnya.

Namun, untuk saat ini, masalah pencapresan belum menjadi fokus PDIP. Target awal PDIP adalah memenangi Pileg 2014.

"Kami kan berupaya untuk menang pemilu dulu," tuturnya.

(trq/van)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads