1. Lulus UN dengan Nilai Bagus
|
|
"Alhamdulillah, siswi siswa saya lulus 100 persen. Nilainya sendiri kita belum bisa berikan secara keseluruhan, yang jelas dia (Darin) lulus dengan kategori tingkat uji kompetensi dengan predikat nilai yang bagus," kata Sri Saidah, Kepsek SMK tempat Darin bersekolah di Kebon Nanas, Jakarta Timur, Jumat (24/5/2013).
Sri juga mengatakan alasan bahwa Darin absen hadir ke sekolah.
"Saat ini dia tidak hadir di sekolah karena hasil pengumuman UN juga bisa diakses lewat internet. Hanya informasi itu yang bisa saya berikan dalam kapasitas dia sebagai siswa saya," jelas Sri.
Menurut kerabat Darin, Darin sudah dinikahi secara siri sekitar bulan Oktober atau November 2012 lalu. Namun ibunda Darin, Mufida masih menyangkal bahwa Darin sudah dinikahi siri.
2. Nunggak SPP 6 Bulan
|
|
"Penampilannya biasa saja. KPK pernah mempertanyakan kalau dia terlibat pencucian uang waktu KPK datang ke sini. Lalu saya suruh KPK cek saja ke bendahara saya, kalau Darin pernah punya tungggakan SPP bulanan, sebulannya SPP di kita Rp 125 ribu. Kalau dia menunggak 6 bulan ya paling cuma Rp 900 ribu," ungkap Sri Saidah, Kepala Sekolah (Kepsek) SMK tempat Darin bersekolah.
Hal itu disampaikan Sri dalam jumpa pers di sekolahnya, Jumat (24/5/2013). Selain tunggakan SPP, Sri mengatakan Darin pernah menunggak biaya lain. Namun jenis biaya dan total tunggakannya, Sri enggan merinci karena tidak pantas.
"Tapi itu dulu pas pernah dia punya tunggakan, beberapa hari sebelum UN berakhir, orang tuanya sudah melunasi semuanya. Dan saya nggak mungkin kan tanya, ini uang dari mana?" kata Sri.
3. Status 'Single'
|
|
"Saya tidak tahu. Dan sepengetahuan saya kalau orang sudah menikah itu atau sudah berumah tangga ada perubahan di fisiknya. Tapi Darin sendiri tidak ada perubahan," ujar Sri Saidah, Kepala SMK tempat Darin bersekolah di kawasan Kebon Nanas, Jakarta Timur, Jumat (24/5/2013).
Sri saat itu ditanya perihal pernikahan siri Darin dengan Luthfi. Selain itu, status Darin yang terdaftar di sekolah adalah 'Belum menikah'.
"Darin lahir di Bondowoso, 29 Maret 1994. Agama sudah pasti Islam, alamat ketika dia daftar di sekolah adalah Jalan Kebon Nanas 3 Nomor 8. Statusnya belum menikah," tutur Sri.
Menurut kerabat Darin yang enggan disebutkan namanya, Darin sudah dinikahi secara siri sekitar bulan Oktober atau November 2012 lalu. Namun ibunda Darin, Mufida, masih menyangkal bahwa Darin sudah menikah.
4. Selektif Pilih Teman
|
|
"Pergaulannya Darin juga saya lihat dia selektif memilih teman-teman. Dan kebanyakan teman dekatnya adalah perempuan, dan orang tuanya juga tidak memberikan kebebasan dia penuh untuk bergaul, atau semacam over protected," ujar Sri Saidah, Kepala Sekolah (Kepsek) SMK tempat Darin bersekolah.
Hal itu disampaikan Sri saat jumpa pers di sekolahnya, di kawasan Kebon Nanas, Jakarta Timur, Jumat (24/5/2013). Orang tua yang sangat protektif itu, imbuh Sri, terlihat saat pihak sekolah ingin mengadakan acara di luar.
"Dan pihak orang tua Darin tidak mengizinkan anaknya untuk ikut," imbuh Sri.
Sehari-hari, penampilan Darin biasa-biasa saja. Darin dikenal baik dan berpenampilan rapi.
"Di sekolah sepengetahuan saya dia memakai jilbab. Makanya saya kaget ketika melihat dia di-infotainment, di mana bagian kepalanya tidak ditutup, saya hampir tidak kenal," ujar Sri.
5. Primadona nan Jenaka
|
|
"Banyak siswa cowok yang goda-godain. Dia juga cakep, banyak yang nyukain," kata seorang guru pria, sebut saja Dede (43) seperti dikutip dari Harian detik, Kamis (23/5/2013).
Dalam keseharian, lanjut Dede, Darin termasuk siswi yang lumayan pintar. Dia mendapat peringkat 10 besar di kelasnya. Darin memiliki kelebihan di pelajaran menghitung dan menulis.
Teman sekelas Darin, Evelyn, menyebut Darin sosok yang jenaka. "Dia anak ramai, suka bercanda sama teman-teman kalau di kelas," ujar Evelyn, kerabat Darin di SMK tempatnya bersekolah di Kebon Nanas, Jakarta Timur, Jumat (24/5/2013).
Evelyn menuturkan meski sering mengobrol di kelas, Darin tipikal teman yang jarang bercerita hal pribadi atau curhat. Darin merupakan sosok jenaka dan periang selama berteman.
"Dia jarang curhat, apalagi curhat kehidupan pribadinya," imbuhnya.
Saat disinggung soal nikah siri, Evelyn mengaku tidak tahu-menahu. "Hah? Luthfi siapa, Mas? Saya tidak tahu tuh," jawabnya.
Halaman 2 dari 6











































