1. Dubes Heran Jokowi Blusukan
|
|
"Mereka para dubes tadi ingin dengar cerita saya. Mereka heran kok tiap pagi di kampung, malam hari juga di kampung. Bagaimana ngaturnya? Mereka nanya. Ya saya sih cerita santai saja," ujar Jokowi sambil tersenyum usai acara Diplomatic Corps Gathering, di Hotel Borobudur, Jl Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Selasa (4/12/2012).
Beberapa keluhan mengenai kota Jakarta disampaikan oleh para dubes itu ke Jokowi seperti perparkiran, perizinan, hingga rambu lalu lintas.
Selain mendengarkan keluhan mereka, Jokowi menyampaikan perkembangan pembangunan di Jakarta, terutama cara Jokowi menangani masalah banjir dan macet.
Dubes Zimbabwe untuk Indonesia, Alice Mageza, mengatakan para dubes yang saat ini bertugas di Jakarta, siap untuk membantu Jokowi dalam menghadapi tantangan yang dihadapi ke depan.
"Kami senang karena ada suatu komunikasi yang terbuka antara kami, beliau (Jokowi), Pemprov dan para diplomat. Beliau juga menyediakan waktu secara luas pagi ini untuk menjelaskan mengenai apa yang terjadi di Jakarta. Kami dukung apa yang beliau lakukan di sini," ujar Mageza dengan bahasa Inggris.
2. PM Swedia Naik ke Puncak Monas
|
|
Di puncak, Reinfeldt sempat melihat sekeliling kota Jakarta. Komentarnya pun cukup singkat. Dia melihat Jakarta sebagai kota yang padat.
"Ini kota yang padat ya," ujar Reinfeldt kepada Jokowi di Puncak Monas, Rabu (14/11/2012).
Di depan PM Swedia itu, Jokowi mengakui masih ada wilayah kumuh di DKI.
"Ngomong soal Jakarta, mengenai penataan kota, penghijauan kota dan pengolahan sampah," kata Jokowi yang baru pertama kali naik ke puncak Monas itu.
3. Menteri Norwegia Jalan-jalan di HI
|
|
Tidak hanya jalan-jalan, Jokowi mengajak langsung menteri tersebut melihat kondisi lapangan guna mengembangkan sistem transportasi di Jakarta berbasis Electronic Road Pricing (ERP).
"Ini mengenai kerjasama transportation system, Electronic Law Enforcement , kayak ERP (Electronic Road Pricing-red) salah satunya," kata Jokowi.
4. Dubes Malaysia & Senyuman
|
|
"Gubernur DKI saya lihat penuh energi. Jadi bagaimana kita kembangkan lagi hubungan antara Jakarta dan Kuala Lumpur," ujar Munshe.
Apa karakter yang menarik dari Jokowi? "Tengoklah senyumnya, you know, mengambil isu tegas tetapi nice personality, comfortable. Jadi bagi saya senang sekali bertemu dan berbincang," kata dia.
Jokowi mengajak Malaysia mengirim delegasinya saat festival budaya mendatang.
Halaman 2 dari 5











































