Inilah 5 Perampokan Pegadaian di Siang Bolong

Inilah 5 Perampokan Pegadaian di Siang Bolong

- detikNews
Senin, 05 Nov 2012 14:17 WIB
Jakarta - Makin banyaknya cabang kantor Pegadaian tampaknya menjadi sasaran empuk perampok. Sejumlah perampokan Pegadaian di Jakarta terjadi di siang bolong.

Data yang dihimpun detikcom, Senin (5/11/2012), menunjukkan ada lima peristiwa perampokan yang terjadi di Jakarta. Perampokan-perampokan ini terjadi di Jagakarsa, Ciracas, Lenteng Agung, Cipete, Fatmawati.

Perampokan pertama terjadi di pegadaian di Lenteng Agung terjadi pada Kamis (8/3) lalu. Saat itu para perampok bersenjata api mendatangi kantor Pegadaian yang ada di Jl Raya Lenteng Agung ,Jakarta Selatan, pada siang bolong. Perampok yang berjumlah dua orang menyekap seluruh pegawai kantor itu dan mengikatnya dengan tali. Insiden itu terjadi pukul 11.30 WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seorang pegawai wanita disekap di ruang tengah sedangkan tiga orang pegawai lainnya di bagian belakang kantor. Perampok tidak mengacak-acak kantor itu. Kondisi kantor saat dibuka oleh petugas masih terlihat rapi. Kerugian dalam perampokan itu adalah uang Rp 20 juta dan juga emas.

Perampokan kedua terjadi di Pegadaian Ciracas, Jakarta Timur, pada Jumat, (27/7) lalu. Jumlah kerugian yang diderita terdiri dari aset nasabah berupa uang tunai Rp 18 juta dan perhiasan senilai Rp 368 juta. Perampokan ini terjadi pada pukul 11.00 WIB. Pelaku diperkirakan berjumlah delapan orang. Enam di antaranya beraksi di dalam kantor Pegadaian.

Ada dua korban luka dalam perampokan ini, mereka adalah Sigit Maryono (33), seorang satpam, dan Andi Matalata (31). Sigit terkena luka tembak di perut sebelah kiri, sedangkan Andi luka di kepala akibat pukulan benda tumpul.

Perampokan ketiga terjadi di kantor Pegadaian Jalan Poltangan, Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (15/10). Akibat perampokan itu Rp 24 juta dan 500 kantong perhiasan amblas. Saat perampokan terjadi para pelaku menodongkan benda yang mirip dengan pistol kepada dua petugas.

Peristiwa perampokan ini terjadi pada pukul 14.00 WIB. Saat itu 4 orang perampok menyekap dua orang pegawai Pegadaian. Mereka juga sempat memukul pegawai itu hingga ada yang kepalanya bocor.

Perampokan keempat terjadi hari ini, Senin (5/11/2012), sekitar pukul 12.00 WIB. Para perampok yang menggunakan motor masuk ke dalam kantor Pegadaian di Cipete, Jakarta Selatan. Pelaku berjumlah beberapa orang dan menaiki sepeda motor. Mereka kemudian masuk ke dalam kantor gadai tersebut. Mereka sempat melukai seorang satpam yang mencoba menggagalkan perampokan itu.

Akibat mencoba menghadang perampok itu, satpam tersebut dipukul sehingga terluka di bagian kepalanya. Para perampok langsung kabur begitu berhasil mengambil barang-barang dari dalam kantor Pegadaian itu.

Sebelum beraksi di Pegadaian Cipete, para perampok itu sempat menyambangi kantor Pegadaian Fatmawati, Jakarta Selatan. Saat di Fatmawati para perampok menyekap satpam di kantor tersebut. Namun, para perampok tak mendapatkan apa pun di kantor Fatmawati. Semua barang berharga sudah diamankan di lokasi terpisah. Akhirnya mereka berpindah ke Pegadaian Cipete.


(nal/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads