"Wanita Sepatu Roda" Ramaikan Bandara Soekarno Hatta

"Wanita Sepatu Roda" Ramaikan Bandara Soekarno Hatta

- detikNews
Jumat, 17 Agu 2012 18:07 WIB
Jakarta - Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, menyiapkan cara agar arus mudik 2012 berjalan lancar dan aman. Salah satunya dengan mengerahkan Duta Bandara (Duban) bersepatu roda untuk membantu mengurai antrean.

"Duta bandara yang memakai seragam berwarna orange. Dan di setiap terminal ada 5 orang dan 1 sampai 2 orang diantaranya memakai sepatu roda. Tergantung dia bisa memakai sepatu roda apa tidak," kata Kadin Penerangan Terminal 1 Bandara Soetta, Budi Istoro, di posko lebaran terminal 1, Jumat (17/8/2012).

Menurut Budi, petugas Duban merupakan mahasiswa-mahasiswa dari Universitas di Indonesia yang direkrut sendiri oleh pihak angkasa pura dan tugas dari para duban ialah untuk menghimbau para penumpang untuk tidak merokok di wilayah bandara. Dan mengurai antrian saat mau masuk dan check in.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tugasnya jika ada yang merokok di kawasan terminal agar tidak merokok terus mereka juga bertugas untuk mengurai antrian. Jadi kalau penumpang yang tidak membawa bagasi di persilahkan mengantri di antrian non bagasi," ujar budi.

Selain Duban, Menurut pantuan detikcom, Jumat (17/8) di setiap 3 titik di terminal 1 Bandara Soetta juga terlihat juga 2 orang petugas pramuka laki-laki yang mengenakan baju pramuka lengkap sambil meniup pluit dan memegang tongkat bertuliskan stop mengatur kendaraan yang melintas di depan terminal 1. Dan untuk yang perempuan tugasnya memberikan informasi kepada penumpang.

"Untuk petugas pramuka merupakan pramuka dari sekolah madrasah alyah tarbyah islamiyah, Benda, Banten dan ada 23 orang yang terbagi di terminal 1A, 1B dan 1C dan setiap grup memiliki satu pembina," tutur Rudi.

Ditempat terpisah salah satu anggota Banda, Dian menuturkan bahwa dia tidak tahu menahu soal jumlah pesangon yang dia dapat dengan bekerja di bandara selama harus mudik tahun ini.

"Soal itu belum tau jumlahnya, disebutnya sih bukan gaji melainkan uang ganti transport dan makan saja," tutur alumni mahasiswi UGM tersebut.

(spt/gah)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads