"Dia pernah melamar kerja di SCTV tapi tidak diterima. Tapi itu keterangan sementara dia belum tahu kebenarannya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto, di Mapolda Metro Jaya, Jl Gatot Subroto, Jakarta, Senin (18/6/2012).
Dikatakan dia, Budiyanto juga mengaku sakit hati.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Budiyanto diamankan setelah melempar kantor SCTV dengan molotov. Budiyanto mendatangi kantor SCTV kemudian melempar molotov ke lobi kantor itu pukul 16.00 WIB, Sabtu (16/6).
Dia lalu melarikan diri dengan membonceng sepeda motor yang dikemudikan rekannya, namun kemudian berhasil ditangkap.
(rvk/aan)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini