Nelayan Penyelam di Simeulue Masih Takut Melaut

Nelayan Penyelam di Simeulue Masih Takut Melaut

- detikNews
Sabtu, 14 Apr 2012 10:25 WIB
Simeulue - Gempa susulan dalam skala kecil terus mengguncang kawasan Simeulue, Aceh, membuat sebagian nelayan penyelam masih takut melaut. Mereka harus memastikan tidak ada guncangan ketika menyelam mencari teripang atau timun laut atau holothurians.

Salah seorang nelayan, Hendrik (42) mengaku harus menyelam ke dasar laut untuk mencari teripang yang sering bersembunyi di sela-sela karang laut.

Mereka menggunakan kompresor udara yang dinyalakan di atas sampan untuk bantuan pernapasan selama penyelaman.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau gempa seperti sekarang ini, kita takut kerja. Bisa terkena tsunami kalau gempanya besar. Tapi kalau kita tidak ke laut, anak istri makan apa?" kata Hendrik salah seorang nelayan di Teluk Sinabang, Desa Suka Jaya, Simeulue Timur, Kabupaten Simeulue, Sabtu (14/4/2012).

Dalam keadaan normal, kata Hendrik, nelayan bisa mendapatkan teripang hingga satu kilogram. Tergantung keberuntungan. Binatang laut yang besarnya sebesar timun itu kemudian dijual dengan harga variasi mulai dari Rp 150 ribu.

Tetapi sejak gempa besar yang terjadi Rabu (11/4/2012) mereka harus hati-hati. Mereka memilih untuk tidak melaut, atau kalau pun melaut sebentar, pilihan lokasinya yang tidak terlalu jauh. Jika terlalu jauh, dikhawatirkan tidak dapat menyelamatkan diri dengan cepat jika gempa terjadi.

(rul/aan)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads