Pesawat Latih TNI AU Terbalik dan Terbelah Jadi Tiga

Pesawat Latih TNI AU Terbalik dan Terbelah Jadi Tiga

- detikNews
Jumat, 06 Jan 2012 14:04 WIB
Magelang - Pesawat latih TNI AU Jenis C LD 3417 jatuh di kawasan persawahan di Dusun Jetis, Desa Kedungsari, Kecamatan Bandongan, Kabupaten Magelang, Jateng. Kondisi pesawat selain nyungsep ke persawahan, juga terbelah menjadi tiga bagian.

Pantauan detikcom, Jumat (5/1/2012), pesawat tersebut pecah tiga bagian yakni di bagian sayap, bodi dan bagian belakang. Sementara kondisi pesawat dalam keadaan terbalik.

Menurut Komandan Wings Pendidikan Terbang Lanud Adisutjipto, Kolonel M Khairul Lubis, belum diketahui kapan pesawat akan dievakuasi dari persawahan tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Nanti dulu, kita lihat dulu bagaimana hasil penyelidikan. Ini saja beberapa barang bukti sudah berubah dari tempatnya karena banyak pengunjung," kata M Khairul di TKP.

Saat ini, pesawat ditonton oleh ratusan warga setempat. Sementara jenazah sang pilot Kapten Ali Mustofa yang terbang untuk latihan rutin, telah dibawa ke Rumah Sakit Tentara (RST) Kota Magelang.


(anw/anw)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads