2 Jam Berlalu, Polisi Terus Geledah Rumah Mertua Sarip

2 Jam Berlalu, Polisi Terus Geledah Rumah Mertua Sarip

Baban Gandapurnama - detikNews
Minggu, 17 Apr 2011 18:49 WIB
2 Jam Berlalu, Polisi Terus Geledah Rumah Mertua Sarip
Majalengka -

Dua jam telah berlalu, namun polisi terus menggeledah rumah mertua M Sarip terduga pelaku bom Cirebon di Majalengka. Polisi tampak membawa tangga lipat, diduga untuk mencari benda-benda yang disembunyikan terduga pelaku bom Cirebon ini.

Pantauan detikcom, Minggu (17/4/2011) di Gang 30 Bata, RT 3 RW 1 Dusun Senen, Desa Panjalin Kidul, Kecamatan Sumber Jaya, Kabupaten Majalengka, polisi tampak membawa tangga lipat. Kemungkinan penggeledahan membutuhkan tangga untuk mencari barang di langit-langit rumah.

Azan magrib berlalu, namun ratusan warga di depan rumah Sri bergeming saja. Mereka tetap penasaran dengan apa yang akan didapatkan dari penggeledahan ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sri selama penggeledahan tetap berada di dalam rumah. Kemungkinan polisi menanyai Sri di dalam rumah.

Sejumlah anggota Gegana Polda Jabar, Tim Identifikasi Polresta Cirebon dan Polda Jabar masih berada di dalam rumah. Belum ada barang-barang khusus yang diambil polisi. Hingga pukul 18.40 WIB, penggeledahan terus berlangsung.

(bbp/fay)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads