"Hampir seluruh toko-toko tutup. Mobil pun harus menyalakan lampu agar bisa melintas," kata Sholdip Muhammad, salah seorang pengendara mobil yang melintasi rute tersebut, melalui Info Anda detikcom, Jumat (5/11/2010).
Shodip menyatakan, hujan abu ini membuat pohon-pohon tumbang karena tidak kuat menahan abu Merapi. "Yang paling banyak tumbang pohon-pohon yang kecil," katanya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tebal sekali debunya, sulit untuk melihat jalan," katanya.
Informasi yang sama diungkapkan Agung Endriyanto. Menurutnya sekolah-sekolah di Kebumen dipulangkan lebih awal. Jarak pandang di jalan raya hanya mencapai 200 meter.
"Kendaraan disarankan menyalakan lampu utama karena tebal sekali debunya," katanya.
(nal/nrl)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini