Menteri Perhubungan Fredy Numberi dan Menteri Pemberdayaan Perempuan Linda Gumelar meresmikan KKW di Stasiun Depok, Jawa Barat, Kamis (19/8/2010) pukul 10.00 WIB. Sebagai permulaan, PT KAI menyiapkan 3 rangkaian kereta khusus perempuan.
Dari tiap rangkaian kereta, terdapat 2 gerbong khusus perempuan. Gerbong khusus wanita ini terdapat di gerbong pertama dan terakhir (gerbong 8). Namun, fasilitas khusus ini baru dioperasikan bagi Kereta Rangkaian Listrik (KRL) AC Ekonomi dan KRL Express tujuan Jakarta-Depok. Harga tiketnya sama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sekretaris Perusahaan PT KAI Commuter Jabodetabek Makmur Syaheran mengatakan, tujuan dioperasikannya kereta khusus ini untuk memberikan perlindungan sekaligus kenyamanan bagi kaum perempuan. Hal ini sangat sesuai bagi kota besar yang rawan akan pelecehan seksual dan kejahatan lain terhadap wanita.
"Tujuannya untuk memberikan layanan yang lebih baik pada pelanggan wanita dan untuk memperkecil kejahatan pelecehan seksual dan lainnya terhadap wanita," kata Makmur di Depok.
(mei/nrl)