Menkes akan Panggil RS yang Pelayanannya Buruk

Menkes akan Panggil RS yang Pelayanannya Buruk

- detikNews
Minggu, 31 Jan 2010 12:45 WIB
Jakarta - Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih berjanji akan menindak tegas pihak rumah sakit yang memberikan pelayanan buruk terhadap pasien miskin. Pihaknya akan memanggil rumah sakit yang terbukti melakukan pelanggaran.

"Kita akan cek, minta Dirjen Pelayanan Medik, lalu kita panggil apa betul mereka memberikan pelayanan buruk atau tidak," tegas Endang di Taman Menteng, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (31/1/2010).

Dalam prakteknya, Depkes akan melakukan koordinasi dengan pihak Pemerintah Daerah untuk rumah sakit yang berada di daerah-daerah. "Nanti kita lihat apa akar masalahnya. Kalau betul-betul bandel, akan dilakukan pengawasan internal dari dewan rumah sakit itu sendiri kemudian dari pusat," tegasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Jika terbukti memberikan pelayanan buruk, Endang menegaskan, sanksi terberat bagi rumah sakit tersebut yakni mengganti manajemen rumah sakit. "Nanti kita lihat mana yang salah, apa dokter, apa perawat," katanya.

Terkait pemberian anggaran sebesar 5 persen bagi rumah sakit yang diprotes Indonesian Corruption Watch (ICW), Endang menilai tambahan anggaran itu wajar. "Barangkali jadi bagus kalau ditambah 5 persen. Tapi harusnya tidak ditambah 5 persen pun pelayanan rumah sakit makin baik," pungkasnya. (mei/nrl)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads