Lion Air JT 610 Jatuh di Laut Kedalaman 35 Meter

Lion Air JT 610 Jatuh di Laut Kedalaman 35 Meter

Nur Azizah Rizki - detikNews
Senin, 29 Okt 2018 10:16 WIB
Foto: Ilustrasi pesawat hilang (dok detikcom)
Jakarta - Basarnas tengah mencari pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh di perairan. Basarnas menyelam untuk menemukan pesawat dan korban.

"Kedalaman laut di situ 30-35 meter. Kita masih berusaha menyelam untuk menemukan pesawat itu," kata Kepala Basarnas Mardya Muhammad Syaugi di kantornya, Senin (29/10/2018).


Pesawat ini terbang dalam rute Jakarta-Pangkal Pinang. Syaugi mengatakan pesawat tersebut ditemukan di utara Karawang, Jawa Barat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lion Air itu berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 06.20 WIB tujuan Pangkal Pinang. Kemudian mengalami lost contact pukul 06.33 WIB. (jbr/fjp)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads