Sutopo mengaku sudah lama mengidolakan Raisa, bahkan dia sering menyanyikan lagu Raisa ketika sesi nyanyi bersama. Namun ternyata Sutopo tidak langsung mengiyakan ajakan bertemu dengan istri Hamish Daud itu.
"Nggak, nanti malah patah hati saya. Setelah (Raisa) menikah itu, saya nggak pernah ganggu, malah saya sudah unfollow ha-ha-ha...," kata Sutopo di kantor BNPB, Selasa (2/10/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pagi tadi Sutopo me-mention Raisa di Twitter saat berbicara tentang perjuangannya berjibaku melawan kanker. Tanpa disangka, dia lalu di-DM Raisa.
Tonton juga: #RaisaMeetSutopo Menggema di Twitter, Ini Respons Raisa
[Gambas:Video 20detik]
Tagar #RaisaMeetSutopo lalu bergema. Bahkan Raisa akhirnya berkomentar lewat Twitter soal dorongan berjumpa ini.
![]() |
"Hari ini twitterku ramai dengan #RaisaMeetSutopo, dan ngebaca semua cerita di tweet temen2, bikin aku rasanya udh kenal deket sama Pak Sutopo yang disayang banyak orang. Semangat dan terus menginspirasi ya Pak @Sutopo_PN :)" tulis Raisa memberi semangat.
(ibh/imk)Hari ini twitterku ramai dengan #RaisaMeetSutopo, dan ngebaca semua cerita di tweet temen2, bikin aku rasanya udh kenal deket sama Pak Sutopo yang disayang banyak orang. Semangat dan terus menginspirasi ya Pak @Sutopo_PN :)
β Raisa Andriana (@raisa6690) October 2, 2018
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini