Akankah Jokowi Pakai Motor Chopper Emasnya dalam Kunjungan Kerja?

Akankah Jokowi Pakai Motor Chopper Emasnya dalam Kunjungan Kerja?

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Sabtu, 20 Jan 2018 08:03 WIB
Motor chopperland emas yang bakal ditunggangi Jokowi. (Foto: dok. Instagram)
Jakarta - Presiden Joko Widodo akhirnya membeli motor chopper yang diliriknya saat peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun lalu. Tapi akankah motor itu nantinya menemani Jokowi dalam kesempatan melakukan kunjungan?

"Belum tahu," kata Kepala Sekretariat Kepresidenan Heru Budi Hartono saat dimintai konfirmasi detikcom, Sabtu (20/1/2018).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rencananya motor custom dari bengkel di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, itu akan tiba di Istana Bogor hari ini. Namun belum diketahui pasti kapan motor bermesin Royal Enfield 350 cc itu bisa ditunggangi Jokowi.

Akankah Jokowi Pakai Motor Chopper Emasnya dalam Kunjungan Kerja?Jokowi naik chopper saat peringatan Sumpah Pemuda di Istana Bogor. (Foto: dok. Instagram)

Soal alasan membeli motor itu, tentunya Jokowi sendiri yang pas menjawabnya. Namun Heru tak berpikir motor itu bakal dipakai untuk aktivitas resmi seperti halnya motor trail yang pernah dipakai Jokowi di Wamena dan Bekasi.

"Mungkin itu happy-happy saja," imbuh Heru.

Jokowi memilih warna emas untuk motor chopperland kreasi bengkel Elders Garage itu. Belum diketahui pasti apa alasan Jokowi memilih warna emas. (bag/fai)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads