SMRC: Elektabilitas PDIP 27,1%, Golkar vs Gerindra Bersaing Ketat

SMRC: Elektabilitas PDIP 27,1%, Golkar vs Gerindra Bersaing Ketat

Yulida Medistiara - detikNews
Kamis, 05 Okt 2017 17:10 WIB
Ilustrasi kotak suara untuk Pemilu 2019 (Foto: Ari Saputra)
Jakarta - Lembaga survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) juga memaparkan hasil survei soal elektabilitas parpol untuk Pemilu serentak 2019. PDIP unggul jauh dari parpol lainnya di survei SMRC.

Survei digelar pada 3-10 September 2017. Populasi survei adalah WNI yang sudah memiliki hak pilih. Sampel berjumlah 1.220 dan dipilih secara acak (multistage random sampling). Sedangkan, margin of error dari survei sebesar +/- 3,1% pada tingkat kepercayaan 95%. Quality control dipilih secara acak sebesar 20% dari total sampel.

SMRC menggunakan metode semi terbuka untuk elektabilitas parpol. PDIP unggul dengan angka 27,1% disusul Golkar (11,4%) dan Gerindra (10,2%). Selain PDIP, parpol lain belum terlihat peningkatan angka.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Partai-partai lain belum terlihat peningkatan. Cenderung stagnan kalau dibaca secara optimis, dan mengalami kemunduran bila hanya membaca angka survei itu (tidak dikurang atau ditambah margin of error)," ujar Direktur Eksekutif SMRC Djayadi Hanan dalam jumpa pers di kantornya, Jl Cisadane, Jakpus, Kamis (5/10/2017).

Jika menggunakan skema presidential threshold 20% di UU Nomor 7/2017 tentang Pemilu, hanya PDIP yang bisa mengusung capres sendiri. Sementara itu, jika dengan asumsi parliamentary threshold 4%, hanya 7 parpol yang lolos ke Senayan pada tahun 2019.

Berikut hasil elektabilitas parpol versi survei SMRC:
1. PDIP 27,1%
2. Golkar 11,4%
3. Gerindra 10,2%
4. Demokrat 6,9%
5. PKB 5,5%
6. PKS 4,4%
7. PPP 4,3%
8. PAN 3,6%
9. NasDem 2,4%
10. Perindo 2,0%
11. Partai yang dipimpin Jokowi 1,6%
12. Hanura 1,3%
13. PBB 0,1%
14. Partai Idaman 0%
15. PSI 0%
16. Lainnya 0,3%
17. Tidak tahu/tidak jawab 18,8% (dkp/van)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads