Jokowi Jelaskan Makna Pohon Ulin yang Ditanam Raja Salman

Jokowi Jelaskan Makna Pohon Ulin yang Ditanam Raja Salman

Danu Damarjati - detikNews
Kamis, 02 Mar 2017 17:46 WIB
Foto: Raja Salam menanam pohon ulin di belakang Istana Merdeka/Pool
Jakarta - Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud menanam pohon ulin di taman belakang Istana Merdeka, Jakarta Pusat. Presiden Jokowi menjelaskan makna pohon ulin yang dipilihnya untuk ditanam Raja Salman itu.

"Ini kayu ulin, kayu besi, kayu yang paling kuat," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jl Medan Merdeka Utara, Kamis (2/3/2017).

Alumni Fakultas Kehutanan Universitas Gadjah Mada ini menjelaskan kayu pohon ulin memiliki karakteristik keras dan kuat. Nama lain dari kayu ini adalah kayu besi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Raja Salam menanam pohon ulin di belakang Istana MerdekaRaja Salam menanam pohon ulin di belakang Istana Merdeka Foto: Pool


Sambil menyiram bibit ini, Jokowi menjelaskan sifat dari kayu ulin merupakan harapan untuk hubungan Indonesia dan Arab Saudi.

"Supaya hubungan kita menjadi kuat sekali, sekuat kayu ini," kata Jokowi.

Di samping Jokowi yang menyirami bibit pohon ulin, berdiri Staf Khusus Bidang Kepresidenan Johan Budi dan Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Jokowi kemudian meletakkan gayung penyiramnya ke dekat bejana warna emas, lantas beringsut masuk ke Istana Merdeka kembali. (dnu/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads