Ini Pidato Lengkap Presiden Jokowi di Panggung Aksi 2 Desember

Aksi Damai 2 Desember

Ini Pidato Lengkap Presiden Jokowi di Panggung Aksi 2 Desember

Bagus Prihantoro Nugroho - detikNews
Jumat, 02 Des 2016 13:10 WIB
Presiden Jokowi dan Wapres JK ketika keluar dari Istana (Foto: Bagus Prihantoro/detikcom)
Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengikuti salat Jumat berjamaah dalam aksi 2 Desember di Monas, Jakarta Pusat. Usai salat, Jokowi sempat menyampaikan sambutan di atas panggung.

Usai salat Jumat di tenda, Monas, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2016), Jokowi beranjak ke panggung. Dia ditemani Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah menteri.

"Terima kasih atas doa dan zikir yang disampaikan untuk keselamatan bangsa kita," kata Jokowi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut sambutan lengkap Presiden Jokowi:

Bismillahirahmanirahim.

Alhamdulillahirabilalamin Washolatu wassalammu'ala asrofil ambiya iwal mursalin wa'ala alihi wasohbihi aj ma'in. Amma ba'du

Yang saya hormati, yang saya muliakan, para ulama, para kiai, para habaib, para ustaz, hadirin hadirat, yang pada siang hari ini hadir.

Pertama-tama, terima kasih atas doa dan zikir yang telah dipanjatkan untuk keselamatan bangsa dan negara kita. Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar.

Yang kedua, saya ingin memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya karena seluruh jemaah yang hadir tertib dalam ketertiban sehingga acaranya semuanya bisa berjalan dengan baik. Allahu Akbar, Allahu Akbar, Allahu Akbar.

Sekali lagi terima kasih dan selamat kembali ke tempat asal masing-masing, ke tempat tinggal masing-masing, terima kasih.

Wassalamualaikum warahmatullah wabarakatuh


(dhn/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads