"Di ruang pertemuan ganti baju pakai lipstik kemudian dia menggendong anaknya yang berumur 2 tahun, istrinya membawa anaknya yang berumur 5 tahun pelaku keluar dengan berjalan lenggak-lenggok seperti perempuan," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono saat dihubungi, Selasa (12/7/2016).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ketika keluar tidak diperiksa lagi dan langsung jalan melenggang artinya apa, dia sudah menggambarkan kondisi itu sebelumnya. Kalau perempuan keluar tidak diperiksa lagi," imbuh Awi.
Menurut Awi, Anwar dan istrinya berhasil keluar tanpa membuat curiga petugas. Mereka pun langsung menggunakan angkutan umum ke kawasan Tanah Abang.
"Sesampai di sana dicopoti baju itu, kemudian istri kembali ke rumah sedangkan suami pergi ke rumah saudaranya. Saat ini anggota masih melakukan pencarian di lapangan," pungkasnya. (edo/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini