Saat Lagu Indonesia Dinyanyikan Anak-anak Korea Utara di HUT ke-70 RI

Saat Lagu Indonesia Dinyanyikan Anak-anak Korea Utara di HUT ke-70 RI

Mulya Nur Bilkis - detikNews
Kamis, 20 Agu 2015 01:12 WIB
Foto: Istimewa
Pyongyang - Perayaan HUT ke-70 RI di luar negeri sangat beragam. Di Korea Utara, bukti kekompakan Korut dan Indonesia dilihat dari anak-anak yang menunjukkan kolaborasi seni budaya Indonesia dan Korea Utara.

Perayaan HUT 70 Tahun RI dilakukan KBRI Pyongyang di Hotel Potonggang, Pyongyang, Selasa (18/8/2015). Acara ini dihadiri Wakil Presiden Presidium Supreme People's Assembly (SPA), Republik Demokratik Rakyat Korea (Korea Utara), Yang Hyong Sop, menteri/pejabat tinggi Korea Utara, korps diplomatik, pejabat organisasi internasional serta pimpinan sekolah.

Untuk menghibur para tamu dihadirkan kelompok gamelan anak-anak. Mereka menampilkan Gending Kebo Giro untuk menyambut kedatangan para undangan. Setelah itu, anak-anak Korea Utara melantunkan beberapa lagu Korea dan empat lagu Indonesia, yaitu Tanah Airku, Desaku, Rayuan Pulau Kelapa dan Halo-halo Bandung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dalam waktu dua jam saya seperti dibawa terbang ke Indonesia mendengarkan alunan gamelan dan lagu-lagu Indonesia, serta menikmati hidangan khas Indonesia," ucap salah satu duta besar yang hadir.

Untuk semakin mengentalkan suasana Indonesia, pihak KBRI membuat nasi kuning, jajanan pasar serta cendol yang menjadi ciri khas orang Indonesia. Namun tak hanya itu, panitia juga menghidangkan makanan Korea Utara seperti kimbab dan kimci.

Wakil Presiden Yang Hyong Sop menyampaikan apresiasinya kepada Dubes RI, lagu-lagu Indonesia yang dibawakan oleh Paduan Suara Ryulgok Mid-School sangat bagus untuk menanamkan jiwa patriotisme dan cinta tanah air kepada anak-anak. Di luar itu, pihak Indonesia terus menjalin kerja sama dengan pihak Korea Utara. (mnb/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads