Seorang mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jawa Tengah meninggal dunia usai mengikuti sebuah kegiatan bersama mahasiswa lainnya kemarin. Polisi turun tangan mendalami kematian mahasiswa UNS tersebut.
"Pada intinya benar ada kejadian tersebut," ujar Kasatreskrim Polresta Solo AKP Djohan Andika kepada wartawan, Senin (25/10/2021).
Namun untuk memastikan penyebab kematian mahasiswa itu, polisi akan berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk kebutuhan pemeriksaan lanjutan. Djohan mengatakan untuk mengetahui penyebab kematiannya, jenazah mahasiswa itu perlu diautopsi yang harus disetujui pihak keluarga.
"Ini kita masih menunggu dari keluarga korban kesediaannya untuk dilakukan autopsi untuk mengetahui penyebab kematiannya," tuturnya.
Djohan menjelaskan sampai saat ini belum ada laporan resmi terkait dengan kematian seorang mahasiswa yang diketahui merupakan warga Karanganyar itu. Namun disebutkan kegiatan itu dilaksanakan oleh mahasiswa UNS.
"Untuk laporan resmi belum ada, tapi dari informasi yang ada di daerah Jurug pada saat ada kegiatan oleh mahasiswa UNS," urainya.
"Kita akan lakukan klarifikasi terhadap pihak-pihak yang melaksanakan kegiatan tersebut," pungkas Djohan.
Simak juga 'Saat 11 Siswa MTs di Ciamis Tewas Tenggelam ketika Susur Sungai':