Hendi Tanpa Lawan di Pilwalkot Semarang

Hendi Tanpa Lawan di Pilwalkot Semarang

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Senin, 14 Sep 2020 09:55 WIB
Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi, Senin (4/5/2020).
Hendrar Prihadi, (Angling Adhitya Purbaya/detikcom)
Semarang -

Perpanjangan pendaftaran Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Semarang resmi ditutup. Hingga saat ini hanya satu pasangan pendaftar yang tercatat di Pilwalkot Semarang 2020.

Penutupan dilakukan tengah malam tadi atau Minggu (13/8) pukul 24.00 WIB. Selama tiga hari dibuka, tidak ada lagi pasangan yang datang ke tempat pendaftaran yang dibuka di Hotel Patra Semarang.

"Sampai penutupan batas akhir perpajangan pendaftaran tidak ada lagi yang mendaftar," kata Ketua KPU Kota Semarang, Henri Casandra Gultom lewat pesan kepada wartawan, Senin (14/8/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anggota KPU Kota Semarang, Novi Maria Ulfah menambahkan, setelah penutupan perpanjangan pendaftaran maka tahap berikutnya adalah tes kesehatan bagi paslon yang sudah mendaftar yang dibuka hari ini dan besok, Selasa (15/9).

"Maka tahapan selanjutnya yaitu pemeriksaan kesehatan di RS Karyadi dan verifikasi administrasi Bapaslon," kata Novi.

ADVERTISEMENT

Hingga saat ini pasangan yang mendaftar yaitu petahana Hendrar Prihadi-Hevearita Gunaryanti Rahayu (Hendi-Ita) yang didukung semua partai.

Untuk diketahui, tahapan berikutnya yaitu tanggal 23 September 2020 penetapan paslon, tanggal 24 September 2020 pengundian nomor urut, tanggal 26 September 2020 kampanye.

(alg/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads