Polisi masih mencari petunjuk pengubur sembilan bungkusan kain kafan berisi bangkai ayam dan foto cewek di makam Bakalan Krapyak, Kudus. Polisi sudah memeriksa saksi-saksi.
"Bungkusan itu isinya bangkai ayam. Untuk saksi masih kita kembangkan masih dalam tahap penyelidikan," ujar Kasat Reskrim Polres Kudus AKP Agustinus David saat dimintai konfirmasi detikcom, Jumat (19/6/2020).
Meski begitu, David belum mau menyampaikan siapa saja saksi-saksi yang diperiksa. Dia memastikan kasus ini masih dalam penyelidikan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Itu (nama-nama saksi) belum bisa saya sampaikan, masih dalam tahap penyelidikan," lanjut David.
Terpisah, Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma mengatakan bungkusan misterius berisi bangkai ayam dan foto cewek itu dalam penyelidikan. Pihaknya akan mencari siapa yang membuang bungkusan ini.
"Untuk penemuan tadi malam sedang kita telusuri kira-kira siapa nanti membuang benda tersebut," kata Kapolres Kudus AKBP Aditya Surya Dharma saat ditemui di Taman Bojana, Kudus, Jumat (19/6).
Diberitakan sebelumnya, warga Desa Bakalan Krapyak, Kecamatan Kaliwungu, Kudus digegerkan dengan penemuan sembilan bungkusan seperti pocong berisi bangkai ayam hingga foto di makam desa setempat. Diduga bungkusan misterius ini digunakan sebagai ritual seperti santet.
"Ada (tulisan) mantra-mantra. Fotonya cewek. Fotonya tidak hanya satu. Selidiki satu bangkai ayam satu foto. Jarum ya, ceweknya berbeda-beda, lain-lainnya," kata Kasat Reskrim Polres Kudus AKP Agustinus David, Kamis (18/6) malam.