Potret New Normal Salat Jumat Perdana di Masjid Agung dan UNS Solo

Potret New Normal Salat Jumat Perdana di Masjid Agung dan UNS Solo

Bayu Ardi Isnanto - detikNews
Jumat, 12 Jun 2020 14:58 WIB
Salat Jumat di Masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jumat (12/6/2020).
Foto: Salat Jumat di Masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jumat (12/6/2020). (Bayu Ardi Isnanto/detikcom)
Solo -

Sejumlah masjid di Solo mulai menggelar salat Jumat perdana hari ini. Hal tersebut menyusul terbitnya Perwali Kota Solo No 10 Tahun 2020 yang membolehkan masjid kembali menggelar ibadah dengan protokol kesehatan.

Di Masjid Agung Surakarta, terlihat berbeda dari biasanya. Petugas tampak sudah bersiaga di akses masuk masjid untuk mengecek suhu tubuh dan menyemprotkan hand sanitizer.

Petugas juga memberikan plastik kepada jemaah sebagai tempat alas kaki. Di tempat wudu, sudah disediakan sabun cuci tangan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Saf jemaah pun telah diberi tanda agar berjarak sekitar 1 meter. Dengan sistem jaga jarak, jemaah terlihat memenuhi bagian dalam hingga serambi masjid.

Takmir sebenarnya telah menyiapkan tikar jika jemaah membeludak sampai ke halaman masjid. Namun tikar tidak terpakai karena kapasitas masjid masih cukup.

ADVERTISEMENT
Salat Jumat di Masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jumat (12/6/2020).Salat Jumat di Masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jumat (12/6/2020). Foto: Salat Jumat di Masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jumat (12/6/2020). (Bayu Ardi Isnanto/detikcom)

"Kapasitas masjid dari 5 ribu menjadi sepertiganya, jadi sekitar 1.700 orang. Insya Allah protokol kesehatan sudah kita terapkan semua," kata Ketua Takmir Masjid Agung Surakarta, Jumat (12/6/2020).

Sementara di Masjid Nurul Huda Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo terlihat lebih lengang karena mahasiswa masih belum aktif berkegiatan di kampus. Total ada lebih dari 200 orang yang mengikuti salat Jumat.

"Rata-rata yang mengikuti salat Jumat tadi civitas akademika kampus, tapi ada juga tadi warga sekitar. Dari kapasitas sebenarnya lebih dari 1.500 orang, kemarin kita perkirakan hanya 200 yang datang, ternyata lebih," ujar Rektor UNS, Jamal Wiwoho.

Protokol kesehatan juga telah diterapkan, yakni pengukuran suhu tubuh hingga penyemprotan hand sanitizer bagi jemaah yang masuk masjid. Jarak antarjemaah pun dibuat sekitar 1,5 meter.

Halaman 2 dari 2
(sip/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads