Satu Warga Tewas Saat Kuras Sumur di Borobudur

Satu Warga Tewas Saat Kuras Sumur di Borobudur

Eko Susanto - detikNews
Senin, 18 Mei 2020 22:56 WIB
Garis polisi, police line. Rachman Haryanto /ilustrasi/detikfoto
Ilustrasi. Foto: Rachman Haryanto
Magelang -

Dua orang warga yang tengah membersihkan sumur di Borobudur, Kabupaten Magelang diduga keracunan gas. Akibat kejadian tersebut, seorang warga meninggal dunia dan satu lagi tidak sadarkan diri.

Korban meninggal bernama Tohir, korban tidak sadarkan diri Sriyanto dan korban selamat Muh Kholil. Ketiganya warga Bojong, Mendut.

Kepala BPBD Kabupaten Magelang Edy Susanto mengatakan, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 13.40 WIB tadi. Ketiga korban menguras sumur milik salah satu warga di Dusun Janan, Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ketiga korban sedang menguras sumur di rumah salah seorang warga di Dusun Janan, Desa Borobudur,Kecamatan Borobudur," kata Edy, Senin (18/5/2020).

Menurut Edy, korban Sriyanto berada di dalam sumur diduga menghirup gas beracun dari mesin diesel pompa air hingga tidak sadarkan diri. Kemudian rekannya, Tohir berniat menolong korban. Namun nahas, Tohir juga menghirup gas hingga tidak sadarkan diri.

ADVERTISEMENT


"Karena kedua rekannya tidak sadarkan diri di dalam sumur, Pak Muh Kholil mencoba menyelamatkan kedua rekannya. Saat itu, Pak Sriyanto yang dapat diselamatkan dan dirujuk ke RSUD Muntilan," katanya.

Adapun satu korban belum bisa diangkat karena medan atau tempat yang susah. Selanjutnya, kejadian tersebut dilaporkan ke UPT Pemadam Kebakaran Kabupaten Magelang, Polsek Borobudur dan Koramil Borobudur. Petugas segera menuju lokasi untuk melakukan evakuasi.

"Setelah tim berhasil mengevakuasi korban Tohir sudah dalam keadaan meninggal dunia," ujar Edy.

Halaman 2 dari 2
(rih/rih)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads