Pemuda Ini 7 Tahun Dikurung Ortu Gegara Hobi Hirup Bensin

Pemuda Ini 7 Tahun Dikurung Ortu Gegara Hobi Hirup Bensin

Achmad Syauqi - detikNews
Jumat, 13 Mar 2020 14:16 WIB
Bagas saat diambil foto untuk e-KTP. Dia dikurung 7 tahun karena suka membaui bensin
Bagas saat diambil foto untuk e-KTP (Foto: Achmad Syauqi/detikcom)
Klaten -

Karena hobinya menghirup bensin dan bahan bakar kendaraan, seorang pemuda berinisial BA (19) harus menghabiskan bertahun-tahun di kurungan berpintu besi. Pemuda di Desa Troketon, Pedan, Klaten itu dikurung keluarga agar tak membahayakan dirinya dan orang lain.

"Sukanya menghirup bensin dan jalan satu-satunya ya saya kurung. Kalau kambuh mengganggu orang di jalan dan jika orang yang tidak tahu dikira mau mengambil sepeda motor, padahal cuma mau menghirup (membaui) bensinnya sehingga sering dipukuli orang," ungkap ibu BA, Eni Lestari saat ditemui detikcom di depan rumah, Jumat (13/3/2020).


Eni menceritakan, anak pertamanya itu lahir sebagai anak normal tahun 2001. Setelah umur tiga tahun baru muncul perilaku berbeda. "Kami tahunya setelah umur tiga tahun dan perilakunya aneh. Setelah tambah besar tambah aneh sebab senang menghirup bensin dan bahan bakar lain," lanjut Eni.

Apabila kambuh dan tidak bertemu bensin atau bahan bakar untuk dihirup, terang Eni, Bagas bisa mengamuk. Padahal jika sudah menghirup kadang tidak sadar di jalan-jalan di desa lain sehingga keluarga memutuskan mengurung Bagas di kamar sejak sekitar 7 tahun silam.

"Kalau dilepas sebenarnya hanya mencari bensin. Tapi dari pada berbahaya dipukuli orang yang tidak tahu kondisinya mending di rumah," sambung Eni.


Selama ini, lanjut Eni, keluarga sudah pernah dua kali membawa Bagas ke RSJ. Namun tidak kunjung ada perubahan membaik.

"Pernah dua kali beberapa bulan di RSJ dua bulanan lalu pulang. Biaya gratis sebab pakai BPJS tapi tidak membaik," imbuh Eni.

Meskipun demikian, terang Eni, jika obat dari RSJ dimakan, perilakunya tenang. Saat obatnya habis, anaknya kembali lagi mencari bensin dan mengamuk.

Keluarga, sambung Eni, sudah pasrah. Apalagi suaminya, Eko Prawito (40) juga sakit diabetes, tidak melihat dengan normal dan sudah tidak bekerja lagi dan dirinya hanya jadi tukang jahit.


Pantauan detikcom, Bagas dikurung di dalam satu kamar di bagian depan rumah. Kamar tembok dengan pintu penutup jeruji besi membuat Bagas bisa melihat keluar.

Dengan begitu BA atau keluarga bisa berkomunikasi. Meskipun di dalam kamarnya tidak banyak perabot diletakkan.

Kades Troketon, Kecamatan Pedan, Sunaryo mengatakan Bagas memiliki perilaku aneh sejak kecil. "Sudah pernah dibawa ke RSJ. Tapi belum sembuh sehingga diamankan di rumah oleh keluarga," jelas Sunaryo.

Namun demikian, kata Sunaryo, Bagas tetap mendapatkan perhatian keluarga dan pemerintah. Bahkan dua hari lalu direkam data untuk pembuatan e-KTP.

Halaman 3 dari 2
(mbr/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads