Cuaca Buruk Berlalu, Pendakian Gunung Sindoro Dibuka Lagi 22 Januari

Cuaca Buruk Berlalu, Pendakian Gunung Sindoro Dibuka Lagi 22 Januari

Eko Susanto - detikNews
Senin, 20 Jan 2020 10:33 WIB
(Foto: Istimewa)
Temanggung - Setelah ditutup selama 16 hari, jalur pendakian Gunung Sindoro via Kledung, Temanggung, Jateng akan dibuka kembali. Pembukaan kembali jalur pendakian ini akan dilakukan mulai 22 Januari 2020 mendatang.

Penutupan sementara jalur pendakian tersebut memang diberlakukan sejak 6 Januari lalu. Alasan penutupan sementara jalur pendakian saat itu adalah karena cuaca ekstrem dan untuk perbaikan ekosistem.


Pengumuman soal dibukanya kembali jalur pendakian Gunung Sindoro via Kledung, Temanggung, Jateng, disampaikan oleh pengelola basecamp Kledung yakni Gabungan Remaja Anak Sindoro (Grasindo).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Karena cuaca sudah cerah, tidak ekstrem untuk keamanan terjamin, tidak membahayakan pendaki," kata Pembina Grasindo Basori Setiyawan, saat dihubungi detikcom, Senin (20/1/2020).

Selama penutupan jalur, katanya, telah dilakukan perbaikan jalur pendakian dan pembersihan sampah-sampah.

"Kami melakukan kebut gunung, untuk perbaikan jalur pendakian dan membersihkan sampah-sampah yang tertinggal. Ekosistem sudah membaik," tuturnya.


Simak Juga "Waspada Merebaknya Wabah Antraks di Gunung Kidul"

[Gambas:Video 20detik]

(mbr/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads