Ganjar Jamin Biaya Pengobatan Korban Aula Roboh di SMKN 1 Miri Sragen

Ganjar Jamin Biaya Pengobatan Korban Aula Roboh di SMKN 1 Miri Sragen

Angling Adhitya Purbaya - detikNews
Kamis, 21 Nov 2019 14:57 WIB
Korban robohnya aula SMKN 1 Miri dirawat di RSUD Sragen. (Foto: Andika Tarmy/detikcom)
Semarang - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menjamin biaya pengobatan korban robohnya aula SMKN 1 Miri Sragen akan ditanggung pemerintah. Ganjar juga menyebut penanganan sudah dilakukan dengan baik.

"Kita menanggung semua biayanya. Orang tua siswa tidak perlu khawatir," kata Ganjar, Kamis (21/11/2019).


Meskipun Ganjar belum menjenguk korban atau meninjau lokasi, Ganjar menjamin penanganan korban sudah sudah dilakukan dengan baik. Ia juga menyebut peristiwa itu murni bencana alam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Semua sudah ditangani dengan baik. Tadi malam sampai dinihari, saya melakukan video call dengan siswa-siswa itu di rumah sakit untuk memastikan kondisinya," ujarnya.

"Ada yang nangis (saat video call) saya kuatkan. 'Sudah jangan nangis, sudah besar kok nangis. Sabar dan berdoa'," kata Ganjar menirukan penghiburannya kepada para korban saat melakukan video call.


Untuk diketahui aula SMKN 1 Miri Sragen roboh diterjang hujan deras dan angin kencang pada Rabu (20/11) kemarin. Akibat peristiwa itu, sebanyak 22 siswa mengalami luka-luka. Hingga hari ini masih ada 13 korban yang dirawat intensif di rumah sakit.



Simak juga video Diterjang Hujan Angin, Aula SMK di Sragen Ambruk Timpa Puluhan Siswa!:

[Gambas:Video 20detik]



(alg/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads