Saat ditemukan, polisi atau warga tidak menemukan kartu identitas pada tubuh korban. Sehingga korban belum bisa dikenali.
Penemuan jasad korban sempat menjadi tontonan warga setempat dan juga pengguna jalan yang melintasi lokasi.
Manan (45), salah seorang warga Desa Pasuruhan Kidul di lokasi mengatakan, dia tidak mengenali korban. Namun dia sempat menjumpai korban yang berlalu lalang di dekat warung miliknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Seperti linglung, depresi gitu," ungkap dia.
Manan meyakini korban bukan warga setempat. "Saya bertemu di depan warung saya. Korban jalan dari arah barat. Dia (korban) bukan orang sini," ucap Manan.
Kades Pasuruhan Lor, Nor Badri menambahkan dirinyalah yang melaporkan penemuan mayat ini kepada polisi. Dia juga memastikan korban bukan warganya.
"Kejadiannya itu diketahui oleh peternak kerbau yang ada di sekitar lokasi. Dia tahu ada gantung diri. Kemudian dia lapor ke bagian desa (pemdes). Saya laporkan ke Polsek," ujar Nor Badri. (sip/sip)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini