Keluarga Tak Gelar Syukuran Jika Jokowi Menang di MK

Keluarga Tak Gelar Syukuran Jika Jokowi Menang di MK

Bayu Ardi Isnanto - detikNews
Kamis, 27 Jun 2019 20:59 WIB
Foto: Bayu Ardi Isnanto/detikcom
solo - Keluarga Calon Presiden Joko Widodo tidak berencana menggelar syukuran jika pasangan 01 menang dalam sidang putusan sengketa Pemilu 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK). Namun keluarga tetap berharap hasil yang terbaik.

"Tidak ada syukuran di rumah keluarga di Sumber," kata kakak Iriana, Haryanto saat dihubungi detikcom, Kamis (27/6/2019).

Di kediaman Jokowi pun tidak terlihat ada kegiatan mencolok. Begitu pula di kediaman ibunda Jokowi yang berada dalam satu kompleks.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tidak ada yang berbeda. Pengamanan juga seperti biasanya," ujar Anto, sapaan akrabnya.

Namun, pihak keluarga tidak mengetahui kegiatan para relawan. Dia pun tidak melarang relawan pendukung Jokowi jika ingin menyelenggarakan syukuran.

"Saya tidak bisa melarang pendukung menggelar syukuran. Karena itu kan hak mereka," ungkapnya.

Sebelumnya, Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo mengatakan keputusan MK harus dihormati seluruh pihak. Dia meyakini apapun hasilnya, keputusan MK ialah yang terbaik.

"Putusannya kan bukan menang atau kalah, tapi permohonannya disetujui atau ditolak. Apapun hasil putusannya ya harus diterima dengan lapang dada," kata Rudy saat ditemui di Balai Kota Surakarta, Kamis (27/6/2019).


MK Tolak Gugatan Prabowo-Sandi! Simak Videonya:

[Gambas:Video 20detik]




(bai/bgk)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads