Berdasarkan evaluasi debat sebelumnya, Sandi mengatakan masyarakat banyak mengapresiasi pasangan nomor urut 02 itu. Terutama dengan joget yang dilakukan Prabowo Subianto.
"Banyak yang mengapresiasi bahwa Pak Prabowo tampil sangat tenang, sangat bijaksana, sangat arif, malah ada sedikit joget ala Gatotkaca (yang dilakukan Prabowo)," katanya dalam jumpa pers di Hotel Lorin Solo, Kecamatan Colomadu, Karanganyar, Jumat (8/2/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurutnya, joget yang dilakukan Prabowo merupakan bentuk kegembiraan dalam menghadapi kontestasi Pilpres 2019.
"Masyarakat senang bahwa Pilpres ini atau kontestasi demokrasi ini harus disikapi dengan riang gembira. Dengan kesukacitaan dan itu yang diapresiasi juga oleh masyarakat," katanya.
Dalam berbagai kesempatan, Prabowo Subianto memang sering memecahkan kebekuan dengan cara berjoget yang dis sebut sebagai joget ala Gatutkaca yang diajarkan oleh kakeknya. Joget itu juga dia tampilkan ketika debat capres cawapres putaran pertama yang lalu.
Adapun dalam rapat internal ini, beberapa tokoh juga hadir. Antara lain Ketua BPN Djoko Santoso, Wakil Ketua BPN Rachmawati Soekarnoputri, Dahnil Anzar Simanjuntak, Ferry Juliantono dan Ferry Mursyidan Baldan.
Ikuti perkembangan Pemilu 2019 hanya di detik.com/pemilu
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini