Lokasi Posko Seknas Solo Raya ini berada di Jalan Adi Soemarmo nomor 299, Klodran, Colomadu, Karanganyar. Letaknya berada sekitar 1,5 km dari kediaman Jokowi di Sumber, Banjarsari, Solo.
Peresmian ini sekaligus membuka beberapa posko lain di Jawa Tengah, antara lain di Pekalongan, Kendal, Semarang. Peresmian posko-posko ini membuktikan janji BPN yang akan banyak berkegiatan di Solo.
"Sudah lama kita sampaikan akan banyak berkegiatan di Jawa Tengah. Dan hari ini untuk menjawab mobilisasi itu Seknas yang berpusat di Cokroaminoto Jakarta memutuskan untuk membuka basisnya di Solo Raya," kata Sandi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Mudah-mudahan ini menjadi tempat berkumpul dari para relawan yang bisa berkoordinasi untuk menjangkau wilayah-wilayah pedesaan, menyampaikan pesan Prabowo-Sandi untuk perubahan ekonomi yg lebih baik," kata dia.
Simak juga video 'Di Magetan, Sandi ke Pasar hingga Diserbu Emak-emak':
(bai/bgs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini