"Sudah jangan dibesar-besarkan, istirahat dulu, ini mau tahun baru. Selamat Tahun Baru ya," kata Hanafi ditemui wartawan di kompleks kediaman Amien Rais di Jalan Pandean Sari, Condongcatur, Depok, Sleman, Rabu (26/12/2018).
Hanafi belum bersedia memberikan tanggapan pribadinya secara langsung, baik dalam posisinya sebagai Wakil Ketua Umum PAN maupun sebagai putra Amien Rais.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lalu, seperti apa respon Amien Rais soal surat terbuka dari lima pendiri dan penggagas PAN itu? "Ya tanya Pak Amien. Udah ya ada tamu ini," jawabnya.
Diketahui, lima tokoh pendiri PAN, yakni Abdillah Toha, Albert Hasibuan, Goenawan Mohamad, Toeti Heraty, dan Zumrotin, meminta Amien Rais mundur dari jagat perpolitikan ataupun dari PAN.
Baca juga: PAN Pecah atau Dibelah? |
Amien selama ini dinilai telah melenceng dari prinsip pendirian partai berlambang matahari putih itu dan sebagai tokoh bangsa malah justru ikut mengeruhkan suasana dalam negeri. Selain itu, Amien disebut terkesan berat mengestafetkan tongkat kepemimpinan PAN. (mbr/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini