KPK Belum Tahu Kapan Novel Baswedan Kembali Bertugas

KPK Belum Tahu Kapan Novel Baswedan Kembali Bertugas

Edzan Rahardjo - detikNews
Kamis, 03 Mei 2018 19:14 WIB
Foto: Edzan Raharjo/detikcom
sleman - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menunggu laporan dari dokter untuk memastikan kapan penyidik senior Novel Baswedan bisa kembali bertugas. Sampai saat ini KPK belum mendapatkan laporan yang terakhir.

"Belum tahu kapan (Kapan masuknya). Nanti kan ada laporan dokter untuk kapan masuknya," kata Ketua KPK Agus Rahardjo pada diskusi publik "Implikasi Kodifikasi Tindak Pidana Luar Biasa Dan Terorganisir Dalam RKHUP" di kampus UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Kamis (3/5/2018).

Menurutnya, Novel belum sembuh dan masih sering memeriksakan perkembangan kesehatannya. Untuk perkembangan terakhir seperti apa, KPK belum mendapatkan laporannya. Sehingga untuk memastikan kapan bisa kembali bertugas harus menunggu laporan dokter.


"Belum, belum sembuh, dia masih sering memeriksakan perkembangan kesehatanya. Belum ada laporan yang terkahir," kata Agus Rahardjo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penyedik senior KPK Novel Baswedan mengalami sakit dibagian matanya karena teror penyiraman air keras yang menimpanya pada 11 April 2017 lalu. Akibat penyiraman air keras ini, Novel harus menjalani perawatan di Singapura. Sampai saat ini siapa pelaku penyiraman air keras tersebut masih menjadi misteri. (bgs/bgs)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads