Pelayat Mulai Berdatangan di Kemusuk, Bantul

Pelayat Mulai Berdatangan di Kemusuk, Bantul

Pancratia Andri Arsani - detikNews
Senin, 26 Mar 2018 17:12 WIB
Foto: Pancratia Andri Arsani/detikcom
Bantul - H. Probosutedjo akan dimakamkan di Dusun Kemusuk, Desa Argomulyo, Sedayu, Bantul sore ini. Jenazah akan dimakamkan di Makam Somenggalan di Dusun Kemusuk, Desa Argomulyo, Sedayu, Bantul. Probosutedjo akan dimakamkan di samping ayahnya.

Ratusan pelayat datang silih berganti di lokasi pemakaman H. Probosutedjo di Makam Somenggalan yang yang terletak dipinggir jalan yang menghubungan Jl Wates Km 10 Sedayu, Bantul dengan Godean Sleman.
Pelayat berdatangan di Kemusuk, BantulPelayat berdatangan di Kemusuk, Bantul Foto: Pancratia Andri Arsani/detikcom

Puluhan karangan bungai dari berbagai pejabat, tokoh masyarakat, perguruan tinggi terpasang di pinggir tembok makam. Beberapa karangan bunga diantaranya dari Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, Kapolda DIY, Brigjen (Pol) Ahmad Dofiri, anggota DPR RI/MPR RI asal DIY, H. Idham Samawi, Bupati dan Wakil Bupati Bantul, Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY), majelis Luhur Persatuan Taman Siswa, Universitas Sarjana Wiyata Taman Siswa, serta dari beberapa instnasi/perusahaan/BUMN dan tokoh masyarakat lainnya.

Di depan makam juga sudah terpasang tenda dan kursi untuk para pelayat. Para pelayat juga berdatangan di rumah duka yang ada di dekat makam. Beberapa anggota keluarga dekat Probosutedjo tampak menerima ucapan tanda bela sungkawa dari para pelayat.

Hingga kini jenazah belum tiba di Kemusuk, Argomulyo. Aprat kepolisian berjaga-jaga di sekitar lokasi dan melakukan rekayasa pengalihan arus lalu-lintas.

Liang lahat juga sudah selesai dikerjakan. Jenazah Probosutedjo akan dimakamkan disamping ayahandanya R. Atmoprawiro yang meninggal pada tahun 1949 saat wilayah itu diserbu Belanda.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita masih nunggu kabar dariJakarta soal keberangkatan," kata Widarta pengurus Museum Soeharto. (bgs/bgs)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads