Ditanya Tips Sukses Berwirausaha, Begini Jawaban Kaesang

Ditanya Tips Sukses Berwirausaha, Begini Jawaban Kaesang

Usman Hadi - detikNews
Rabu, 10 Jan 2018 14:15 WIB
Ditanya Tips Sukses Berwirausaha, Begini Jawaban Kaesang
Kaesang Pangarep di antara peserta diskusi di Yogyakarta. Foto: Usman Hadi/detikcom
Yogyakarta - Kaesang Pangarep, anak bungsu Presiden Joko Widodo sedang gencar berbisnis. Saat ditanya tips sukses berwirausaha, apa jawaban Kaesang?

"Saya belum sukses kok," kata Kaesang kepada wartawan di Balai Kota Yogyakarta, Rabu (10/1/2018).

Kaesang yang sebelumnya menjadi pembicara dalam diskusi kewirausahaan ini juga menjelaskan bahwa pihaknya sedang mengembangkan aplikasi Madhang. Saat ini pihaknya sedang mencari mitra dari kalangan ibu-ibu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Transaksi sudah ada, tapi kami sekarang masih fokus untuk mencari mitra dulu," ungkapnya.

"Supaya kita nanti ke depannya, ketika usernya banyak tapi tidak ada penjualnya, nanti user pada kabur," lanjutnya.

Saksikan video 20detik untuk melihat Kaesang di sini:

[Gambas:Video 20detik]

Oleh sebab itu, pihaknya sedang mempersiapkan mitra-mitra Madhang. Harapannya, setelah banyak user bergabung para mitra di Madhang sudah siap.

"Kita (Madhang) berpatner dengan Grab yang siap untuk mengantarkan makanan di Madhang," ungkapnya.

Kaesang menerangkan, Madhang saat ini masih banyak beroperasi di Semarang. Saat ini pihaknya sedang mengembangkan di Yogyakarta, Surabaya dan Bali.

"Semuanya sekarang hampir 80 persen masih di Semarang," pungkasnya. (sip/sip)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads