Seperti mobil avanza warna putih yang tengah diparkir di samping Kodim 0704 Banjarnegara. Mobil tersebut rusak di bagian depan karena tertimpa dua pohon yang tumbang saat terjadi angin kencang.
Berdasarkan pengamatan detikcom, pohon tumbang juga terjadi di area Pasar Banjarnegara, di Jalan Dipayuda serta jalan Banjarnegara-Purwokerto di beberapa titik. Sedangkan papan baliho yang berada di sebalah selatan Alun-alun Banjarnegara juga roboh karena angin kencang.
Baliho juga roboh Foto: Uje Hartono/detikcom |
Desi, salah satu pedagang makanan di dekat Kodim 0704 Banjarnegara mengatakan setelah hujan beberapa saat kemudian terjadi angin kencang. Kendaraan yang parkir di tepi jalan tidak sempat untuk dipindah terlebih dahulu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kapolres Banjarnegara AKBP Nona Prisillia Ohei mengatakan hujan deras disertai angin kencang membuat pohon tumbang di beberapa titik. Untuk korban jiwa akibat pohon tumbang hanya terjadi di Alun-alun Banjarnegara.
"Untuk yang di Alun-alun Banjarnegara diduga karena sedang berteduh," kata dia.
Menurutnya kepolisian masih mengerahkan semua personil untuk mengevakuasi pohon tumbang di beberapa titik, termasuk pohon tumbang yang melintang jalan.
"Secepatnya kita bersihkan dengan semua alat yang ada. Kami mengupayakan agar pohon-pohon yang tumbang mengganggu jalan secepat mungkin bersih sehingga gangguan lalu-lintas tidak lama dan segera lancar," pungkas dia.
(bgs/bgs)












































Baliho juga roboh Foto: Uje Hartono/detikcom