Kapolda Jateng Sambangi KH Maemun Zubair di Rembang

Kapolda Jateng Sambangi KH Maemun Zubair di Rembang

Arif Syaefudin - detikNews
Jumat, 27 Okt 2017 14:46 WIB
Foto: Arif Syaefudin/detikcom
rembang - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Tengah, Irjen Pol Condro Kirono melakukan silaturahmi dengan kalangan santri dan pondok pesantren. Condro bersilaturahmi di kediaman KH Maemoen Zubair, pengasuh pondok pesantren Al-Anwar di Sarang, Kabupaten Rembang.

Dalam kunjungannya selama lebih kurang 2 jam itu, Condro mengaku mengemban misi untuk tetap menjaga kondusifitas di wilayah Jawa Tengah. Hal itu dilakukan untuk menindak lanjuti disahkannya Perppu 2/2017 tentang Ormas menjadi UU.

Menurutnya kunjungan silaturahmi ke kediaman Mbah Moen, sapaan akrab KH Maemoen Zubair, dianggap penting karena merupakan tokoh yang berpengaruh di kalangan santri.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di Jawa Tengah ini sudah kondusif, termasuk di Rembang. Mbah Moen sudah kita anggap sebagai tokoh yang berpengaruh di kalangan santri. Sehingga semenjak pengesahan Perppu Ormas, kita berkomitmen untuk tetap menjaga stabilitas tersebut," ungkap Condro seusai bersilaturahmi.

Dia mengaku selamat ini sudah sering bersilaturahmi dengan Mbah Moen. Hubungan dan perkenalannya dengan Mbah Moen sudah terjalin sejak lama yakni ketika menjavat sebagai Kapolres Kudus sisi lain lanjut dia, , Kapolda mengaku telah akrab dengan sosok Mbah. Condro bahkan sempat satu kamar dengan Mbah Moen saat menunaikan ibadah haji dan mendapat nasihat dari Mbah Moen.

"Saat masih berpangkat AKBP dan menjadi Kapolres Kudus, saya pernah satu kamar dengan Abah Maemun ini saat haji. Dan Alhamdulillah sampai saat ini masih terjalin komunikasi yang baik dengan beliau," ungkapnya.

Sementara itu KH. Maimun Zubair mendoakan, mudah mudahan Kapolda Jateng bisa memimpin dengan baik dan amanah. Selain itu ia juga berdoa agar Indonesia tetap dalam kondisi yang kondusif.

"Semoga atas kepemimpinan beliau di Jawa Tengah ini bisa aman damai dan ayem tentrem," imbuhnya. (bgs/bgs)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 


Hide Ads